Apa Saja Keuntungan Sewa Mobil Plus Sopir di Malang? Simak 4 Keuntungan Berikut Ini! – Pertumbuhan tempat sewa mobil di Malang bisa dikatakan sangat tinggi. Apalagi mengingat Malang dan beberapa kota di sekitarnya kini menjadi tempat wisata yang banyak dikunjungi dari berbagai penjuru Indonesia hingga dunia. Untuk lebih mudah bepergian maka ada baiknya untuk menyewa kendaraan yang sesuai, terutama jika bepergian dengan banyak orang.

Lalu, bagaimana jika Anda menyewa mobil tapi tidak ada satu pun di antara Anda maupun teman satu kelompok Anda yang bisa menyetir? Tenang saja, karena banyak sekali tempat penyewaan mobil yang juga menyediakan supir. Malah sebagian besar, tempat penyewaan tersebut mensyaratkan hanya bisa menggunakan supir yang disediakan oleh tempat penyewaan tersebut. Apa saja keuntungan dari penyewan mobil plus supir ini?

Biaya Jadi Lebih Hemat

Pernahkah Anda melihat harga yang ditawarkan di tempat sewa mobil Malang berkisar mulai dari 500 ribu rupiah untuk satu hari penuh? Ketika melihat peawaran ini mungkin Anda akan sedikit mengerutkan dahi. Tapi tunggu dulu, baca baik-baik keterangan yang ada pada rincian penyewaan di situs tempat penyewaan mobil yang sedang Anda lihat.

Harga yang tertera tersebut biasanya sudah termasuk dengan fee untuk supir selama satu hari penuh. Dengan begitu, Anda tidak perlu lagi memikirkan berapa bayaran yang harus diberikan kepada supir karena ini sudah termasuk sebagai harga standar. Selain itu, harga itu juga biasanya sudah termasuk biaya untuk bahan bakar dan Anda bersama teman-teman bisa diantar jemput dari dan ke lokasi.

Lebih Aman

Lebih aman

Supir yang disediakan di tempat penyewaan biasanya sudah bekerja sama lama dan berpengalaman. Oleh karena itu, tingkat keamanannya pun lebih terjamin jika dibandingkan dengan membawa sendiri. Sewa mobil plus sopir di Malang juga akan membuat perjalanan Anda lebih nyaman. Anda bisa sepuasnya menikmati perjalanan dan juga beristirahat tanpa harus menyetir seharian.

Tidak Perlu Takut Tersesat

Meskipun saat ini teknologi sudah semakin canggih dan Anda bisa mengandalkan peta digital dari ponsel Anda untuk meminta arahan, pengetahuan supir asli yang sudah lama berdomisili di Malang dan berpengalaman di jalanan kota tersebut masih lebih bisa diandalkan. Anda tidak perlu takut tersesat hanya karena menebak-nebak jalan mana yang seharusnya dipilih dan membuang-buang waktu.

Supir Plus Tour Guide

Supir Plus Tour Guide

Supir berpangalaman tentunya segala bisa. Selain bisa mengendarai berbagai kendaraan yang Anda sewa, baik itu sewa Hiace Malang hingga mini bus, supir tersebut bisa menjadi pemandu wisata selama Anda sedang melakukan perjalanan di Malang. Terlebih lagi, untuk mendapatkan pemandu wisata ini Anda tidak perlu memberi uang atau bayaran tambahan.

Jika harus menyewa pemandu wisata lagi, coba Anda hitung berapa biaya yang perlu Anda keluarkan untuk pemandu tersebut. Jika Anda hanya butuh sehari, mungkin Anda masih bisa menghitung murah dengan harga jasa yang ditawarkan. Akan tetapi, jika perjalanan wisata yang dilakukan lebih dari satu hari, berapa banyak lagi uang yang harus Anda keluarkan hanya untuk membayar tour guide?

Begitulah untungnya sewa mobil plus supir di Malang, Anda tidak akan merasa rugi atau merasa mahal lagi dengan harga yang ditawarkan. Pastikan saja Anda memilih supir yang memang sudah berpengalaman dan tahu banyak mengenai tempat-tempat yang akan Anda kunjungi. Keuntungan yang diperoleh tentunya akan berlipat ganda tanpa perlu kehilangan uang sepeser pun lagi.